Disdik Pekanbaru Susun Metode Belajar di Tengah Pandemi Corona

Plt Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Ismardi Ilyas

Detil.co,Pekanbaru - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas Pendidikan (Disdik) Pekanbaru saat ini tengah menyusun metode belajar peserta didik ditengah pandemi Corona Virus Disease (Covid-19). Diantaranya jumlah peserta didik yang akan masuk sekolah dalam satu kali seminggu.

Dikatakan Plt Kepala Disdik Kota Pekanbaru, Ismardi Ilyas kepada media Senin (20/7/2020), Pemko akan menyurati Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI dalam pekan ini.

"Kalau dapat persetujuan dari menteri, mungkin Senin atau Selasa depan, sistem ini bisa diterapkan," terang Ismardi Ilyas.

Nantinya dikatakan Ismardi Ilyas, sekolah bisa membagi kedatangan peserta didik di dua jadwal berbeda untuk mengantisipasi ramainya peserta didik di sekolah.(Detil.co/2)


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar