Resmi, Malam Ini Pemko Pekanbaru Umumkan Penerima Beasiswa

Kabag Kesra Setda Kota Pekanbaru, Tri Sepna Saputra. Ist

Detil.co,Pekanbaru - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, Rabu (7/8/2024) malam, secara resmi mengumumkan penerima beasiswa. Pengumuman dapat dilihat pada fitur PENGUMUMAN website resmi Pemerintah Kota Pekanbaru, yakni www.pekanbaru.go.id

Informasi pengumuman beasiswa ini disampaikan Kabag Kesra Setda Kota Pekanbaru, Tri Sepna Saputra kepada media.

Tri Sepna Saputra menyampaikan, pengumuman beasiswa sempat diundur beberapa waktu. Hal ini disebabkan beberapa hal, diantaranya tingginya animo pelajar yang ingin mendapatkan beasiswa.

"Pengumuman penerima beasiswa ini memang mundur beberapa waktu dikarenakan beberapa hal. Diantaranya animo masyarakat Kota Pekanbaru dalam hal ini pelajar, baik kategori prestasi atau kurang mampu, yang sangat besar," ungkap Tri Sepna Saputra.

Dibandingkan tahun 2023, dikatakan Tri Sepna Saputra, jumlah permohonan yang masuk pada tahun ini mengalami peningkatan.


"Di tahun 2024, jumlah permohonan yang masuk naik tiga kali lipat dibandingkan tahun 2023 lalu. Dimana di tahun 2023 lebih kurang 800 permohonan. Saat ini membludak hingga lebih kurang 2.400 permohonan," ungkapnya.

Hal ini mengakibatkan tim verifikasi harus memverifikasi satu persatu berkas yang masuk, hingga ke verifikasi lapangan yang mengakibatkan mundurnya jadwal pengumuman beasiswa ini.

"Selain itu juga, website beasiswa.pekanbaru.go.id sendiri beberapa waktu lalu terimbas gangguan sistem PDNS 2 yang hingga sekarang belum dapat beroperasi secara normal kembali. InsyaAllah akan diumumkan malam ini secara resmi, dan dapat dilihat di fitur PENGUMUMAN website resmi Pemerintah Kota Pekanbaru yakni www.pekanbaru.go.id," tutupnya.(Detil.co/02)


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar