Tegur Pelaku Meludah Sembarangan, Pedagang Nenas Bersimbah Darah

Korban saat jalani perawatan. Ist

Detil.co,Pekanbaru - Seorang pedagang nenas di Jalan Bukit Barisan, Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau berinisial VMB (19), Selasa (21/7/2020) sore bersimbah darah akibat disabet senjata tajam oleh pelaku sesama pedagang nenas. 

Tidak hanya mendapat sabetan senjata tajam, korban juga diduga dikeroyok dan dihantam menggunakan batu oleh tiga orang pelaku.

Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya dikonfirmasi media membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan saat ini korban dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau. 

"Kami masih melakukan penyelidikan. Kami masih kejar pelaku," ungkap Nandang, Rabu (22/7/2020). 

Diketahui, peristiwa naas dialami korban terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Ketika itu korban berjualan nenas, korban melihat salah seorang pelaku duduk di dekat pedagang cendol meludah. Korban kemudian menegur pelaku. Namun pelaku tidak terima atas teguran tersebut. Sejurus kemudian pelaku memanggil dua orang rekannya dan menghampiri korban.

Salah seorang pelaku saat itu mengambil pisau dapur milik korban yang biasa digunakan untuk berjualan nenas, melihat itu korban melarikan diri ke arah Indomaret. 

Sesampainya di Indomaret, pelaku berhasil mengejar korban dan ketiga orang pelaku melakukan pemukulan dan bahkan menggunakan bongkahan batu. 

Salah seorang pelaku (DPO) menyayatkan pisau milik korban. Melihat korban tak berdaya ketiga pelaku melarikan diri.

Kapolsek Bukit Raya, Kompol Bainar, pihaknya telah mengantongi identitas salah seorang pelaku dan melakukan pengejaran.

"Kami sedang kejar Pelaku. Dia (pelaku) residivis, dia sudah sering buat ulah. Dia juga sudah pernah bunuh orang," terang Bainar. 

Bainar menyebut ada tiga luka akibat benda tajam (pisau) pada tubuh korban. Dibagian paha, rusuk, dan lengan korban. 

"Korban juga dipukul pakai batu. Korban masih lajang yang merantau kesini (Pekanbaru). Keluarganya di Nias," ujar Bainar.(Detil.co/*)


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar