Data Membengkak, Penyaluran Bantuan Masyarakat Terdampak Corona Tertunda

Kabag Humas, Mas Irba Sulaiman.

Detil.co,Pekanbaru - Hingga saat ini bantuan bagi masyarakat Kota Pekanbaru belum disalurkan. Hal ini disebabkan membengkaknya data calon penerima bantuan PSBB dari prediksi awal. 

Terkait itu, Walikota Pekanbaru, DR H Firdaus MT menginstruksikan Camat dan Lurah turun ke lapangan untuk memastikan kebenaran data tersebut.

Kepala Bagian Humas Setdako Pekanbaru Mas Irba H Sulaiman kepada media Jumat (24/4/2020) mengatakan, Walikota saat ini mengupayakan agar bantuan segera dibagikan. 

"Rencana kan harusnya Kamis dibagikan pak wali. Saat vidcom, gak mungkin kita bagikan. Karena data (membengkak)," terang Mas Irba Sulaiman.

Lanjutnya, Walikota saat ini masih memantau perkembangan data yang diversifikasi oleh tim. Camat dan lurah sudah diperintahkan Walikota untuk memastikan data yang sudah masuk. 

"Yang terdampak yang minta bagikan dulu. Sementara itu dia masih bisa makan minggu depan. Jadi kita utamakan dulu yang mereka tidak tau makan apa lagi besok pagi," ujarnya.(Detil.co2)


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar