Sempena HUT KORPRI ke-50, Kepala Disketapang Lepas Satu ASN Purna Bakti

Sempena HUT KORPRI ke-50, Kepala Disketapang, Alek Kurniawan melepas satu ASN Purna Bakti. Foto: Ist

Detil.co,Pekanbaru - Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Kota Pekanbaru, Alek Kurniawan SP M.Si memimpin apel pagi di pelataran parkir Kantor Dinas Ketahanan Pangan Pekanbaru, Jalan Cut Nyak Dien No. 1, Senin (29/11/2021).

Apel pagi memuat dua agenda berbeda, pertama pelaksanaan apel pagi rutin setiap Senin, seiring peringatan HUT KORPRI ke-50. Sekaligus pelepasan purna tugas salah seorang ASN senior di lingkungan Disketapang Pekanbaru yang akan memasuki masa purna bakti.

Bersempena HUT KORPRI ke-50 tanggal 29 November 2021, di awal amanatnya Kadis Ketahanan Pangan menyinggung sekilas terkait perjalanan Korps Pegawai Republik Indonesia dalam kancah pembangunan Nasional. 

Ia menyebutkan bahwa perjalanan KORPRI dalam melayani masyarakat sudah berjalan 50 tahun lamanya. Dalam usia yang semakin matang, KORPRI harus mampu menjadi wadah bagi Pegawai Republik Indonesia untuk berupaya terus menerus dalam meneguhkan fungsinya sebagai perekat dan pemersatu bangsa yang professional, kompeten serta hanya berkomitmen tegak lurus terhadap kepentingan bangsa dan negara (menjaga netralitas), bukan kepentingan politik tertentu dan kepentingan segelintir golongan lainnya. 

Dia menambahkan, dalam keseharian menjalankan tugas dan pengabdian, tentunya anggota KOPRPI yang juga seorang ASN diwarnai sejumlah rintangan, kesulitan dan keterbatasan. Namun itu bukanlah alasan untuk seorang anggota KORPRI hanya berpangku tangan. 

Momentum pandemi Covid-19 sebutnya lagi, telah menuntut birokrat yang sigap, lincah dan adaptif yang menganut prinsip-prinsip reformasi birokrasi dalam balutan semangat Panca Prasetya KORPRI yang utuh dan memadai. 

Oleh karenanya dalam momentum yang berbahagia tersebut, mantan Sekretaris DPRD Kota Pekanbaru ini dengan bangga mengucapkan kepada seluruh peserta Apel, “Selamat HUT Korpri yang ke-50 Tahun 2021", teruskan pengabdian dan karya terbaikmu bagi masyarakat, bangsa dan negara. 

Alumnus Magister Ilmu Administrasi dan Pengembangan SDM UNRI tahun 2011 ini juga menyelipkan amanah khusus sekaitan dengan akan memasuki masa purna tugas salah seorang ASN senior H Mulyono SP M.Si, terhitung mulai tanggal 01 Desember 2021 nanti. 

Dihadapan seluruh peserta yang mengenakan kostum KORPRI lengkap, secara pribadi dan kedinasan, Kadis Alek Kurniawan menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setingi-tingginya atas dedikasi dan pengabdian ASN senior tersebut kepada Pemerintah Kota Pekanbaru khususnya Dinas Ketahanan Pangan dan turut mendo’akan mudah-mudahan pengabdian Bapak H Mulyono, SP M.Si dihitung sebagai amal bernilai ibadah di sisi Allah SWT.

Kadis Akur yang juga Ketua ISSI (Ikatan Sepeda Sport Indonesia) Kota Pekanbaru Periode 2021 - 2025 ini juga menyatakan bahwa Purna tugas bukanlah akhir dari pengabdian seorang ASN kepada bangsa dan negara.  Pengalaman dan pemikiran ASN yang telah purna tugas masih tetap dapat eksis untuk meningkatkan kinerja organisasi maupun masyarakat. Sebagaimana orasi ia sebelumnya, bahwa pintu Kantor Dinas Ketahanan Pangan selalu terbuka lebar untuk pensiunan ataupun kawan-kawan lainnya yang pernah bertugas di Disketapang.

"Pengabdian Pak Haji yang juga telah kami anggap seperti kakak ataupun orang tua, tidak serta merta akan berakhir setelah memasuki masa purna bakti, dengan kinerja yang telah diperlihatkan selama ini, saya meyakini sebagai aparatur negara nilai-nilai pengabdian kepada bangsa, negara dan masyarakat sudah terpatri dalam jiwa Mas Mul,” ucap Kadis Akur  lagi.

Sang Nahkoda Disketapang ini juga menegaskan kembali bahwa masa purna bakti merupakan suatu keniscayaan akan dihadapi oleh setiap aparatur negara. Purna bakti merupakan bukti pencapaian seorang aparatur negara setelah melewati tahapan panjang menunjukkan dedikasi dan integritas yang tinggi untuk kemajuan organisasi, masyarakat, bangsa dan negara.

“Saya haturkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Mas Mul yang saat ini akan memasuki masa purna tugas. Kami mengajak seluruh aparatur yang berada di lingkungan Ketapang untuk dapat meneladani apa yang sudah dilakukan oleh para-senior kita ini ” tegas Kadis.

Acara secara khidmat yang berlangsung mulai pukul 08.00 WIB dengan tetap mengedepankan prokes yang memadai. Dalam kesan dan pesan dari ASN yang akan memasuki masa purna tugas juga menyatakan rasa terima kasih sekaligus permohonan maaf apabila selama bekerja dan berinteraksi dengan aparatur lainnya di lingkungan Disketapang telah membuat kesalahan yang disengaja maupun tidak.

“Terima kasih yang tak berhingga kepada Pak Kadis dan rekan-rekan yang telah menaja acara ini, dan bagi kami, tentunya bersempena juga dengan HUT KORPRI ke-50, ini merupakan kado perpisahan luar biasa setelah kita sekian lama tergabung dalam organisasi Dinas Ketahanan Pangan,” ucapnya haru.

Secara singkat dan memadai bahwa pagi ini salah seorang ASN di lingkungan Ketapang yang akan memasuki masa purna bakti yaitu H Mulyono, SP M.Si dalam pangkat Pembina Tingkat I Gol. IV/b terhitung mulai tanggal 01 Desember 2021 yang sebelumnya merupakan Kepala Bidang Ketersediaan dan Kerawananan Pangan yang termutakhir menjabat selaku analis ketahanan pangan di Bidang Distribusi dan Cadangan Pangan.(Adv)


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar