Tabrak Tunggul, Perahu Wisatawan Terbalik, 3 Penumpang Tewas

Ilustrasi perahu terbalik. Foto: Getty Images/iNews

Detil.co,Lebak - Diduga akibat menabrak tunggul di tengah danau, perahu yang ditumpangi wisatawan terbalik di Waduk Cikoncang, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, Minggu (25/10/2020), sekitar pukul 14.00 WIB. Akibatnya, tiga penumpang dinyatakan tewas.

Dikutip dari Sindonews.com, ketiga orang tewas tersebut yakni, Fatma Bin Wawwi (12), Nufa Bin Wawi (9), dan Ruhi Binti Enok (20). Ketiganya merupakan warga Kabupaten Pendeglang, Banten.

Dari informasi yang dihimpun penumpang masuk kekawasan wisata melalui Pintu Desa Curug Ciung, Pandeglang. Kemudian menetap di Warung Ibu Ika di Wilayah Curug Ciung.

Para wisatawan memutuskan menaiki perahu di Wilayah Wisata Curug Ciung Pandeglang sekitar pukul 13.05 WIB. Memasuki wilayah Katapang sekira pukul 13.12 WIB, perahu menabrak tunggul di tengah danau hingga terbalik.

Diketahui, Waduk yang dibuat pada awal tahun 1980 an dan memiliki luas sekitar 1.805 hektare ini dibangun membentang membendung aliran air Sungai Cikoncang yang menjadi perbatasan antara Kabupaten Lebak dan Kabupaten Pandeglang.

Tepatnya antara Kecamatan Cikeusik yang masuk kedalam wilayah hukum Kabupaten Pandeglang dan Kecamatan Wanasalam yang merupakan bagian dari Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

Selain berfungsi sebagai cadangan persediaan air untuk wilayah sekitarnya, Bendungan Cikoncang ini juga dikenal sebagai penghasil ikan air tawar.

Kapolsek Wanasalam, AKP Sudedi saat dihubungi membenarkan adanya peristiwa perahu terbalik tersebut. Kendati begitu, Kapolsek yang mengaku bersama anggota Polsek Wanasalam tengah menuju ke lokasi untuk memastikan kecelakaan perahu terbalik tersebut. 

"Karena ini (lokasi kejadian) perbatasan dua kabupaten. Makanya dikroscek dulu sama saya," pungkasnya.***


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar