AS akan Tarik Ribuan Tentara dari Afghanistan

Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS), Mike Esper mengatakan, Washington akan menarik ribuan tentara dari Afghanistan. Foto: Reuters

Detil.co,Washington - Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS), Mike Esper mengatakan, Washington akan menarik ribuan tentara dari Afghanistan. Esper mengatakan, AS hanya akan menempatkan sekitar 5.000 tentara di Afghanistan.

"Kami akan menurunkan angka kehadiran (tentara) hingga kurang dari 5.000 personel," kata Esper dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Sputnik pada Minggu (9/8/2020). Saat ini, AS memiliki sekitar 8.600 tentara yang ditempatkan di Afghanistan.

Dikutip dari Sindonews.com, sebelumnya pada Juli, Kementerian Pertahanan AS mengkonfirmasi penarikan dari lima pangkalan di Afghanistan sebagai bagian dari perjanjian dengan Taliban yang menyerukan penarikan total dalam sembilan setengah bulan ke depan.

Pasukan AS telah terlibat dalam operasi militer di Afghanistan selama 19 tahun sejak serangan 9/11. Tetapi dengan sedikit keberhasilan, pasukan gagal mengalahkan Taliban atau membangun perdamaian di negara itu dengan cara lain.

Membatasi keterlibatan militer asing AS adalah salah satu janji kampanye utama yang dibuat oleh Donald Trump. Presiden AS berjanji untuk mengakhiri apa yang dia sebut sebagai perang tanpa akhir Amerika, termasuk di Afghanistan.***


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar