Pemko Bakal Jadikan Bekas Kantor Kesbangpol di Arifin Ahmad Pusat UMKM

Sekdako Pekanbaru, Muhammad Jamil. Foto: Ist

Detil.co,Pekanbaru - Dalam memasarkan berbagai produk lokal yang dihasilkan oleh pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM), berbagai upaya dilakukan oleh Pemerintah Kota Pekanbaru, diantaranya bakal menjadikan bekas kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Pekanbaru, Disbudpar, dan KONI di Jalan Arifin Ahmad, Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai, sebagai pusat pemasaran produk UMKM.

Rencana ini disampaikan Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru Muhammad Jamil kepada media, Jumat (5/8/2022), saat ditanya strategi yang dilakukan dalam memasarkan produk UMKM.

"Kemaren sudah disampaikan oleh pak Pj Walikota, bahwa kedepannya ada satu tempat yang nantinya untuk pemasaran (produk) UMKM kota Pekanbaru. Rencananya di kantor eks Jalan Arifin Ahmad," ucap Muhammad Jamil.

Dilokasi itu nantinya, dikatakan Muhammad Jamil, dibuat khusus untuk tempat kuliner, maupun berbagai hasil kerajinan para pelaku UMKM.

"Dan itu nantik dibuatkan khusus untuk produk lokal, baik itu untuk kulinernya, maupun kerajinan-kerajinannya, dan maupun hal-hal lain yang bisa dijual disana," ujarnya.

Wisatawan nantinya, sebut Muhammad Jamil, dapat mencari berbagai produk kuliner, maupun kerajinan lainnya di lokasi tersebut.

"Itu nantik yang dicari oleh tamu-tamu yang datang nantinya ke kota Pekanbaru. Promosinya harus dimantapkan dan digiatkan lagi. Pak wali support untuk ini," tutupnya.(Detil.co/2)


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar