BPKAD Pekanbaru Tinjau Aset Tanah di Empat Lokasi

Kepala BPKAD Kota Pekanbaru, Syoffaizal (kiri), meninjau aset lahan seluas 3250 m2 di pinggir ruas jalan perbatasan Pekanbaru-Kampar. Diatas lahan sebelumnya berdiri pusat oleh-oleh. Foto: Ist

Detil.co,Pekanbaru - Didampingi Kepala Bidang Dinas Pertanahan, Kabid Aset BPKAD, Kepala Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah (BPKAD) Kota Pekanbaru, Syoffaizal tinjau aset lahan milik Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru di empat lokasi. Peninjauan dimulai dari Kamis (17/9/2020) pagi hingga sore.


Empat aset yang ditinjau yakni, pertama, lahan seluas 20 hektar di Jalan Palembang, Kecamatan Tenayan Raya. Diatas lahan berdiri gedung olahraga (GOR).

Kedua, lahan seluas 20 hektar di Kelurahan Sialang Rampai, Kecamatan Tenayan Raya. Yang pada perencanaannya diatas lahan tersebut akan dibangun terminal kargo. Dilokasi ini, Kepala BPKAD didampingi Lurah Sialang Rampai.

Berangkat dari lokasi kedua, Tim BPKAD bergerak menuju lokasi ketiga, yakni meninjau waduk seluas 1,5 hektar yang terletak di Jalan Cipta Karya. Aset ini tercatat di Dinas PUPR selaku pengguna.

Terakhir tim meninjau aset lahan seluas 3250 m2 di Pinggir ruas jalan perbatasan Pekanbaru-Kampar. Diatas lahan sebelumnya berdiri pusat oleh-oleh. Lahan yang rencananya akan dibangun Kantor Camat pemekaran Kecamatan Tampan itu, tercatat di aset Dinas Perindustrian dan Perdagangan (DPP) Kota Pekanbaru.

Informasi ini disampaikan Kepala BPKAD Syoffaizal kepada Detil.co, Kamis sore.

"Kita mulai meninjau Kamis pagi. Ini salah satu upaya kita dalam melakukan pendataan aset," ujar Syoffaizal diruang kerjanya.(Detil.co/2)


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar