Direncanakan Imigrasi di MPP Layani 100 Perpanjangan Paspor Dalam 1 Hari

Wali Kota Pekanbaru, Dr. H. Firdaus, MT didampingi Kepala DPMPTSP, Muhammad Jamil, bersama pihak Imigrasi tinjau layanan di MPP Pekanbaru. Foto: Int

Detil.co,Pekanbaru - Unit layanan paspor milik Imigrasi di Mall Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru merencanakan peningkatan layanan. Sebelumnya hanya melayani perpanjangan 30 paspor dalam sehari, kedepan ditingkatkan hingga 100 paspor. Proses peningkatan layanan ini berlangsung bertahap.

Informasi ini disampaikan Kepala Kantor Imigrasi Kota Pekanbaru, Idul Adheman kepada media, Jum'at (31/1/2020).

"Kita akan segera tingkatkan layanan perpanjangan paspor. Kita tingkatkan jadi 50 hingga 100 paspor sehari," terang Idul Adheman.

Dikatakan Idul Adheman, peningkatan layananan perpanjangan paspor di MPP semata-mata memaksimalkan layanan pada masyarakat.

Saat ini ada 30 intansi dan lembaga yang membuka layanan di MPP Pekanbaru, baik instansi vertikal, asosiasi, BUMN dan perusahaan daerah. Ada 193 layanan yang tersedia di MPP.(Detil.co1)


[Ikuti Detil.co Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar